Pages

Jumat, 05 Oktober 2012

ME TIME perlu !

SADAR NGAAK SIH GARA-GARA RUTINITAS DAN TUNTUTAN INI ITU, KITA HAMPIR NGGAK PUNYA WAKTU UNTUK DIRI SENDIRI.

Ketika berada dikantor waktu kita adalah milik perusahaan. Waktu dirumah waktu kita habiskan untuk keluarga :  menemani ortu/suami/anak, membersihkan rumah dsb. Sampai nggak ada waktu buat diri diri sendiri.

Saking sibuknya kita sering merasa bahwa waktu buat diri sendiri nggak penting lagi. Kelihatannya sih sepele padahal tanpa mempunyai waktu untuk memanjakan diri hidup kita terancam nggak seimbang loh. Serius Nih! Bahkan menurut psikolog Rima Olivia,Psi., seorang yang nggak punya waktu untuk diri sendiri bisa merasa terasing. Kita lupa siapa diri kita (wooooowww....) apa yang membuat kita bahagia dan hidup terasa kering. Kalau dibiarkan, masalah akan berlarut-larut, terutama setelah menikah. Karena waktu untuk diri sendiri akan semakin irit, deh!. Sedikit saja ingin bersenang senang kita dijajah rasa bersalah karena harus meninggalkan anak dan suami. 

tapi satu hal yang harus diingat terus bahwa kita baru bisa menyayangi orang lain kalau kita sudah menyanyangi diri sendiri. Makanya penting banget mengambil waktu untuk merenung- apa yang kita mau dan tidak. Sesekali waktu penting juga meluangkan waktu untuk menikmati hidup. Misalnya dengan melakukan hobi yang sudah lama kita tinggalkan atau apapun yang kita inginkan .Nggak perlu merasa bersalah atau egois, justru hal ini penting membuat hidup kita seimbang . Kita jadi lebih rilexs, sehingga bisa berbagi lagi untuk keluarga dan pekerjaan. Memiliki waktu untuk diri sendiri juga bermanfaat mengubah kondisi negatif jadi positif.

Banyak cara untuk meluangkan waktu untuk diri sendiri dengan melakukan hal hal yang menyenangkan. dan juga dengan mengatur waktu sebaik baiknya. 

"ONCE a While you have to take a break and visit yourself." (Audrey Georgi)

Tidak ada komentar:

Posting Komentar